EXPO: Paman Birin membuka Expo BUMDesa 2024 di Lapangan Dr. Murdjani Banjarbaru - Foto Istimewa |
HABARDIGITAL.COM, BANJARBARU - Gubernur Kalimantan Selatan H. Sahbirin Noor atau Paman Birin didampingi Ketua TP PKK Provinsi Kalsel Raudatul Jannah atau Acil Odah membuka acara Expo BUMDesa Kalsel 2024 dan Penganugerahan BUMDesa Terbaik di Lapangan Murdjani Banjarbaru pada Selasa (30/7) sore.
Tarian Dayak kreasi dari Sanggar Saruga Tuah asal Satui, Kabupaten Tanah Bumbu itu tampil memukau dihadapan masyarakat saat opening ceremony BUMDesa Kalsel 2024 itu dengan mengusung tema: “BUMDesa, Dari Desa untuk Kalsel Maju.”
BACA JUGA: Waspada Pohon Tumbang, Ombudsman Kalsel Ajak Masyarakat Aktif Laporkan
Kegiatan itu turut dihadiri oleh Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), Supian HK; Kepala Kanwil Kemenag Kalsel, Muhammad Tambrin; Direktur Utama Bank Kalsel Fachrudin dan pejabat lingkup Pemprov Kalsel.
Sebelum menyampaikan sambutan, Gubernur Kalsel Paman Birin memuji sejumlah penari Perempuan Dayak asal Satui tersebut. Menjadi nostalgia saat mengingat masa SMP dulu, sang Gubernur pernah memasuki pedalaman Loksado hingga menginap di suatu tempat.
“Mengingatkan saya sewaktu bermalam di pelosok Kandangan itu, ada dua perempuan nang bungas ternyata seorang penari Dayak. Sehingga, hari ini bubuhan penari Dayak kita sangat sungguh luar biasa,” ungkap Paman Birin, mengapresiasi.
Kemudian, Paman Birin juga menyoroti potensi di Kalsel telah memiliki 1.705 Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) dari total 1.864 desa yang tersebar di 13 kabupaten dan kota.
“Di mana potensi Kalsel dari 1.705 BUMDes, dengan 29 BUMDes berstatus maju. Aktivitas desa diharapkan demi berkembang sehingga mengalami peningkatan perekonomian desa setempat,” terang Paman Birin.
Bagi Paman Birin, program BUMDes ini merupakan langkah menjadi bagian dari pilar untuk menunjang perekonomian warga. Lantas, sebagaimana bentuk upaya Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Selatan mendorong serta memberikan ruang BUMDes untuk mempromosikan produk unggulannya.
BACA JUGA: Bahan Fresh dan Higienis, Roti Aoka Aman Dikonsumsi
Sementara itu, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Provinsi Kalsel, Faried Fakhmansyah menginformasikan bahwa berkat Hj. Raudatul Jannah atau Acil Odah saat sebagai Kepala Biro Perekonomian Setdaprov Kalsel sepanjang 1 tahun belakangan dapat meningkatkan anggarannya.
“Tahun 2024 ini dengan jabatan beliau (Acil Odah) sebagai Kepala Biro Perekonomian, telah mengucurkan dana APBD senilai 1 Milyar,” ungkap Faried yang disambut tepuk tangan.
Faried merasa terbantu selama ini, berkat Paman Birin dan Acil Odah maka pihaknya sebagai lembaga yang terfokus untuk pemberdayaan masyarakat desa semakin berkembang dan maju. (adp/ak)