Simak Tips Merawat Motor Agar Tetap Aman dan Nyaman Saat Dikendarai

MOTOR: Berkendara nyaman dan aman dengan merawat rutin kendaraan - Foto Istimewa


HABARDIGITAL.COM, BANJARMASIN - Merawat motor sangat penting agar dalam berkendara menjadi aman dan nyaman, berikut tips merawatnya;

1. Rutin Memanaskan Motor

Rutin memanaskan mesin motor setidaknya sekali setiap hari (3-5menit), dengan melakukan kebiasaan tersebut sudah banyak terbukti dapat menambah umur motor kita loh.

Dengan memanaskan motor, hal itu dapat menjaga motor agar suhu mesin tidak lembab, selain itu juga membantu oli untuk selalu melumasi bagian dalam mesin motor.

BACA JUGA: Siang Bolong, si Jago Merah Mengamuk di Ratu Zaleha

2. Rutin Membersihkan dan Mencuci Motor

Terkadang banyak orang yang menyepelekan untuk mencuci motor, mungkin dengan alasan “Ah, tidak masalah kotor, yang penting masih bisa dipakai” atau alasan-alasan yang lainnya.

Namun sebenarnya mencuci motor dengan teratur sebenarnya sangat membantu ketahanan kondisi mesin dan part dari motor supaya awet. Dengan mencuci motor secara rutin kita bisa menghindari kerak kotoran pada komponen motor yang mungkin bisa menyebabkan performa motor kita menurun atau bahkan rusak.

Contoh kecilnya adalah ketika motor kita terkena air hujan yang memiliki sifat korosif. Ketika motor kita terkena air hujan, lalu dibiarkan saja tidak di lap sampai kering atau tidak dicuci hal tersebut akan menyebabkan komponen pada motor kita cepat berkarat, sehingga motor kita akan cepat rusak.

3. Rutin Mengganti Oli Motor

Mengganti oli secara teratur merupakan salah satu hal paling penting dalam merawat motor supaya tetap nyaman dikendarai dan awet, sehingga kita perlu melakukan penggantian oli pada motor secara rutin (umumnya bisa kita ganti setiap 1 bulan sekali atau sesuai jarak tempuh yang dianjurkan pada oli tersebut, misalnya setiap 2.500 KM sekali)

Ini karena oli memiliki fungsi penting sebagai pelumas untuk melindungi mesin motor dari gesekan yang terjadi ketika motor kita berjalan, contoh kecilnya saja gesekan rantai.

Jika oli sudah jelek, mesin pada motor tidak akan bisa berjalan dengan baik, bahkan akan terasa tidak nyaman ketika dikendara. 

BACA JUGA: Trio Motor Umumkan Pemenang Apresiasi Guru Honorer Periode Mei

Demikian beberapa tips dalam merawat motor, semoga bermanfaat. (hnd/ak)

Lebih baru Lebih lama