PENGUKUHAN: Siswa siswi SDN Pasar Lama 1 melaksanakan prosesi kelulusan - Foto Dok |
HABARDIGITAL.COM, BANJARMASIN - Layaknya seperti para mahasiswa dalam prosesi wisuda kelulusan, sebanyak 74 siswa-siswi Sekolah Dasar Pasar Lama 1 Banjarmasin menjalani prosesi Pengukuhan dan Perpisahan yang digelar pihak sekolah, di Ballroom Hotel Banjarmasin Sabtu (3/6/2023) pagi.
Dalam prosesi pelepasan siswa siswi angkatan 2022-2023 ini, seluruh siswa melakukan pemindahan tali toga yang dilakukan oleh dewan guru.
Acara juga diawali doa dan dilanjutkan pembacaan lantunan ayat suci Alquran dari siswa SDN Pasar Lama 1 Banjarmasin. Selain itu rangkaian acara juga dimeriahkan dengan penampilan masing-masing kelas.
Baca Juga: Pedoman Dunia Akhirat, SDN Pasar Lama 1 Menggelar Khataman Al-Qur'an
Selain melepas para siswa, pihak sekolah juga memberikan penghargaan kepada pelajar yang memperoleh nilai terbaik dalam pembelajaran di sekolah.
PENGHARGAAN: Para siswa siswi juara umum dengan nilai terbaik - Foto Dok |
Kepala sekolah SDN Pasar Lama 1, Retno lestari S.Pd berharap, anak-anak yang telah lulus dapat melanjutkan pendidikannya ke jenjang lebih tinggi karena mereka adalah harapan dan penerus bangsa ke depan.
"Momen ini saya menyampaikan rasa bahagia dan bangga, selama 6 tahun dalam menempuh pelajaran sehingga sampai saat ini telah menjadi lulusan-lulusan terbaik di Banjarmasin," ungkapnya.
Retno juga memastikan semua murid kelas 6 SDN Pasar Lama 1 lulus dengan hasil terbaik, ia juga berterimakasih kepada seluruh dewan guru yang telah mendidik siswa- siswi sampai kelulusan.
Baca Juga: Ribuan Pelajar SD Se-Kota Banjarmasin Antusias Ikuti Khataman Qur'an
PROSESI: Pemindahan tali toga oleh dewan guru SDN Pasar Lama 1 Banjarmasin - Foto Dok |
"Dengan nilai terbaik yang didapat para siswa siswi, maka bisa dikatakan, mereka juga akan berhasil untuk mendapatkan sekolah terbaik yg mereka inginkan. Semoga kesuksesan menyertai anak anak semua," tuturnya.(fsl/akh)