Suguhan Kesenian Tradisional Bumi Sanggam Hiasi Puncak Harjad Balangan ke-20

  

TAMPIL: Para penari menampilkan tarian tradisional - Foto Dok

HABARDIGITAL.COM, BALANGAN - Puncak peringatan Hari Jadi Kabupaten Balangan Ke-20, yang berlangsung pada Rabu (17/5/2023) dilaksanakan semarak dan meriah dengan berbagai tarian kolosal kesenian daerah Balangan.

Dipentaskan oleh sanggar seni binaan Dinas Pendidikan Kabupaten Balangan, terdiri dari puluhan penari dan pelaku seni di Kabupaten Balangan, memperagakan tarian-tarian kuda lumping, tari topeng, dan lainnya. 

Baca Juga: Bersama NU, Pemkab Balangan Gelar Sarasehan Hadirkan Ulama Besar dari Mekkah

Adapun juga pembacaan sejarah singkat Kabupaten Balangan oleh Ibu Wahidah, S.Sos, yang mewakili panitia penyelenggara peringatan harjad Kabupaten Balangan. Selanjutnya, pemutaran video kaleidoskop pencapaian pembangunan pemkab Balangan seperti hal nya ekonomi kreatif, UMKM, Pembangunan Jalan Usaha Tani (JUT) dan lainnya. 

Dalam sambutannya Bupati Balangan H Abdul Hadi mengungkapkan rasa syukur bahwa meskipun peringatan harjad Kabupaten Balangan diundur ke bulan Mei, masih dapat dirayakan dengan semangat dan kebersamaan yang tinggi. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada semua tamu undangan yang telah hadir, serta kepada seluruh elemen masyarakat Balangan yang telah berperan serta dalam pembangunan daerah. 


“Kami juga ingin mengucapkan terima kasih kepada semua tamu undangan yang hadir dalam perayaan ini dan  masyarakat Balangan terutama kepada Panitia Penuntut Kabupaten Balangan (PPKB) dan pihak lainnya,” ucap Bupati. 


Selain acara seremonial, dilakukan juga pemberian dan penerimaan penghargaan baik secara langsung atau pun simbolis kepada berbagai pihak, seperti penerimaan dana CSR dari PT Adaro Indonesia dan Bank Kalsel, jaminan ketenagakerjaan BPJS pekerja rentan dan pekerja di ruang lingkup Kabupaten Balangan, pemberian santunan kecelakaan kerja masyarakat Balangan yang meninggal, pemberian bantuan tempat ibadah, serta pemberian hadiah stand terbaik dan juga pemenang sayembara logo, motif kain sasirangan dan tema hari jadi Kabupaten Balangan. 

“Mari perkuat komitmen, upaya, dan sinergi, membuat Balangan babungas 'banua barakat wan pambangunan lakas,”ucap Bupati.

Baca Juga: Predikat Kinerja Sangat Bagus, Bank Kalsel Bawa Pulang Infobank Award 2022

Dalam pelaksanaan hari jadi ini, turut dihadiri oleh Asisten 1 Bidang Pemerintahan Provinsi Kalimantan Selatan, Bupati dan Walikota se Kalsel atau yang mewakili, para tokoh pendiri Kabupaten Balangan, unsur Forkopimda, dan seluruh kepala SKPD dan ASN di ruang lingkup Pemkab Balangan.(rza/akh)

Lebih baru Lebih lama