Warga Terdampak Kebakaran Banyiur Dalam, Dapat Bantuan Dari Samosir

 

BANTUAN: Bersama Isterinya, Saut Nathan Samosir serahkan bantuan korban kebakaran - Foto Dok

HABARDIGITAL.COM, BANJARMASIN - Ketua Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Banjarmasin Saut Nathan Samosir menyisir Sungai Banyiur melewati jalan sempit demi bersilaturahmi sekaigus menyerahkan bantuan kepada 41 warga yang terdampak kebakaran yang terjadi Kamis, 16 Maret 2023 lalu.

Bersama istrinya, Roida Simanjorang, Ia turut prihatin melihat kondisi rumah para warga yang habis dilalap si jago merah. 

 

“Intinya kita bersilaturahmi, memberikan motivasi dan dorongan supaya mereka tidak bersedih dengan adanya musibah kebakaran ini dan tetap tabah menjalani ujian, karena masih diberi kesempatan hidup,,” ucap Samosir kepada para awak media, Sabtu (18/03/2023).


Diwakili istrinya, Saut Nathan Samosir yang juga pemilik Ekspedisi Lintas Jawa Group ini, memberikan bantuan uang tunai, guna meringankan beban para korban.

"Semoga dengan adanya sedikit bantuan ini dapat berguna dan bermanfaat," tuturnya.

Sementara itu, Syarifudin, Ketua RT 16 RW 01 Kelurahan Basirih Kecamatan Banjarmasin Barat, mengaku bersyukur atas adanya kepedulian dari wakil rakyat ini. Apalagi warganya sangat memerlukan perhatian, seiring hilangnya tempat tinggalnya.

“Semoga bermanfaat bantuan ini untuk masyarakat yang ketimpa musibah,” ungkapnya. (fsl/akh)

Lebih baru Lebih lama