UNISKA MAB Wisuda 3.559 Lulusan

 

PROSESI: Para lulusan memasuki proses wisuda oleh Rektor Uniska - Foto Dok

HABARDIGITAL.COM, BANJARMASIN - Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjary (Uniska MAB) Banjarmasin menggelar wisuda ke XLIV yang berlangsung di Gedung Sultan Suriansyah pada tanggal 29-30 November 2022.

Rektor Uniska MAB Banjarmasin, Abdul Malik mengatakan, ada sebanyak 3.559 lulusan kini siap bersaing dalam dunia sebenarnya yang penuh tantangan menuju kesuksesan.

 

"Mereka yang lulus merupakan salah satu tanggung jawab Uniska untuk membangun generasi yang unggul, intelektual, kreatif berlandaskan agama, selain itu lulusan uniska kami siapkan memiliki kompetensi menuju Indonesia Emas tahun 2045," ucap Rektor dalam sambutannya.


Ia juga menegaskan bahwa kampus swasta terbesar di Kalimantan ini terus berbenah meningkatkan kualitas para pendidik. Saat ini Uniska memiliki 531 orang dosen dengan 5 guru besar.

"Disamping itu Uniska juga telah menyiapkan beragam penunjang program Merdeka Belajar Kampus Merdeka. Mulai dari SDM yang hingga saat ini kami dukung untuk mengikuti kompetensinya baik pendidikan formal dan akademik," katanya.

Rektor berharap dengan segala upaya yang saat ini telah dijalankan, uniska dapat memiliki daya saing dan bisa sejajar dengan Universitas lainnya di Indonesia.

"Semoga hal itu dapat terwujud, menjadikan uniska lebih maju dan berkembang lagi," harapnya.

Sementara itu, Ketua Pengurus Yayasan Uniska MAB Banjarmasin, H Budiman Mustafa mengatakan pihaknya saat ini juga sedang mendirikan ruangan Rektorat 7 lantai dan Aula di Gedung Uniska, kawasan Handil Bakti, Barito Kuala (Batola).

"Untuk pembangunan gedung tersebut kita menggelontorkan dana sekitar puluhan miliar. Kita juga menambah penerangan jalan menuju kampus dengan mendirikan 12 tihang. Demi keamanan pihak uniska bekerjasama dengan Polsek Banjarmasin Utara," imbuhnya.

Pada kesempatan tersebut hadir Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM Pemprov Kalsel, Khusnul Khatimah yang mewakili Gubernur Kalsel mengatakan, Pemprov Kalsel mendukung untuk memberikan pelatihan bagi wisudawan untuk lebih mandiri ke depannya.

"Saya yakin para lulusan uniska dapat menciptakan lapangan kerja sendiri tanpa harus menjadi pegawai, sebab para wisudawan dan wisudawati memiliki bekal pengetahuan berkualitas sehingga dapat di implementasikan ke masyarakat," tutupnya. (fsl)


Lebih baru Lebih lama